SEKILAS INFO
05-12-2024
  • 5 bulan yang lalu /
  • 4 tahun yang lalu / SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI SMP NEGERI 2 MALILI
20
Sep 2022
0
PERWAKILAN DINAS PENDIDIKAN PROVINSI DAN BBPMP MEMANTAU PELAKSANAAN ANBK DI UPTD SMPN 2 MALILI

Malili. Hari kedua pelaksanaan ANBK selasa 20 september 2022, UPTD SMPN 2 Malili mendapatkan kunjungan langsung dari perwakilan Dinas Pendidikan Provinsi dan BBPMP (Balai Besar Penjaminan Mutu Pendidikan). Kehadiran mereka bertujuan untuk memantau langsung pelaksanaan ANBK di Luwu Timur yang salah satu sampel sekolahnya adalah UPTD SMPN 2 Malili. Dalam kunjungan tersebut perwakilan dari 2 instansi itu banyak berdiskusi dengan proktor dan teknisi UPTD SMPN  2 Malili tentang pelaksanaan ANBK di sekolah. Mereka juga memberikan apresiasi karena UPTD SMPN 2 Malili bersedia memfasilitasi sekolah lain untuk pelaksanaan ANBK.

foto kepala sekolah,perwakilan dari dinas pendidikan provinsi dan dinas pendidikan luwu timur,
foto kepala sekolah,perwakilan dari dinas pendidikan provinsi dan dinas pendidikan luwu timur,

Kepala UPTD SMPN 2 Malili, Hj.Mardiah As’ad yang turut mendampingi,menyampaikan terima kasih atas kedatangan kedua perwakilan tersebut yang telah memantau langsung pelaksanaan ANBK di UPTD SMPN 2 Malili, walaupun mereka harus menempuh perjalanan jauh dari kota Makassar. “ kedatangan perwakilan dari dinas pendidikan Provinsi dan LPMP, akan menjadi semangat bagi kami untuk lebih meningkatkan pelaksanaan ANBK di tahun yang akan datang.” Ujar Hj.Mardiah As’ad. Sekedar diketahui bahwa hari ini (selasa) adalah hari kedua sekaligus hari terakhir pelaksanaan ANBK untuk tingkat SMP/sederajat. Dan saat berita ini di tulis sementara berlangsung sesi ke 3 ANBK UPTD SMPN 2 Malili.