SEKILAS INFO
12-01-2026
  • 1 tahun yang lalu /
  • 5 tahun yang lalu / SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI SMP NEGERI 2 MALILI
26
Des 2025
0
Satu-satunya dari Luwu Timur OSIS UPT SMPN 2 Malili Menjadi Nominator OSIS Award Nasional 2025

OSIS UPT SMPN 2 Malili kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan terpilih sebagai salah satu nominasi dalam ajang OSIS Award Tahun 2025, kategori OSIS Asri (OSIS Peduli Lingkungan), yang diselenggarakan oleh Forum OSIS Merah Putih Nasional. Para Nominator melakukan Kegiatan presentasi di hadapan dewan juri yang dilaksanakan pada Jumat, 26 Desember 2025.

Pada ajang bergengsi tingkat nasional tersebut, OSIS UPT SMPN 2 Malili menjadi satu-satunya wakil dari Kabupaten Luwu Timur yang berhasil lolos ke tahap presentasi nominasi. Presentasi program diwakili langsung oleh Ketua OSIS masa bakti 2025, Alwan Ahza Secarea, bersama Wakil Ketua OSIS, Chelsea Ananda Putri, dengan pendampingan Kepala UPT SMPN 2 Malili, Dra. Hj. Mardiah As’ad, M.Pd.I.

Dalam pemaparannya, Alwan menjelaskan berbagai program unggulan OSIS yang berfokus pada kepedulian lingkungan, mulai dari pengelolaan kebersihan sekolah, gerakan peduli sampah, hingga pembiasaan perilaku ramah lingkungan yang melibatkan seluruh warga sekolah.

Kepala UPT SMPN 2 Malili, Dra. Hj. Mardiah As’ad, M.Pd.I., menyampaikan apresiasi dan kebanggaannya atas capaian tersebut.
“Masuknya OSIS UPT SMPN 2 Malili sebagai nominasi OSIS Asri tingkat nasional adalah bukti bahwa pembinaan karakter, kepemimpinan, dan kepedulian lingkungan di sekolah kami berjalan dengan baik. Ini bukan hanya prestasi OSIS, tetapi prestasi seluruh warga sekolah,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua OSIS Alwan Ahza Secarea mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas dukungan semua pihak.
“Kami bangga bisa membawa nama sekolah dan Luwu Timur di tingkat nasional. Presentasi ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus berbuat lebih nyata dalam menjaga lingkungan sekolah,” ungkap Alwan.

Ia juga menyampaikan harapannya agar ke depan OSIS UPT SMPN 2 Malili dapat terus menjadi pelopor gerakan peduli lingkungan dan menginspirasi OSIS lain.
“Harapan kami, apa yang kami lakukan tidak berhenti di lomba, tetapi menjadi budaya yang terus hidup di sekolah dan memberi dampak positif bagi lingkungan sekitar,” tambahnya. Keikutsertaan dalam OSIS Award 2025 ini menjadi langkah penting bagi OSIS UPT SMPN 2 Malili untuk terus berkontribusi, berprestasi, dan membawa nama daerah di kancah nasional.